Karya Tulis Ilmiah
Aplikasi Penyajian Profil Jabatan Fungsional Pegawai Negeri Sipil Berbasis Android
Seiring dengan meningkatnya kebutuhan informasi jabatan fungsional Pegawai Negeri Sipil (PNS), Badan Kepegawaian Negara (BKN) perlu mengembangkan sistem yang lebih efisien. Berdasarkan Undang-Undang Nomor 5 Tahun 2014, BKN bertugas membina jabatan fungsional dan mengoptimalkan sistem informasi kepegawaian. Namun, sistem pelayanan saat ini terbatas dalam jangkauan dan membutuhkan anggaran besar untuk pembaharuan.
Dengan pesatnya adopsi teknologi mobile, khususnya sistem operasi Android, pengembangan aplikasi buku saku digital berbasis Android menjadi solusi yang efektif. Aplikasi ini dirancang untuk menyajikan profil jabatan fungsional PNS secara digital, sehingga memudahkan akses informasi dan mengatasi keterbatasan buku cetak yang ada. Penelitian ini menunjukkan bahwa aplikasi digital ini sangat diperlukan sebagai pelengkap buku cetak dan akan meningkatkan efisiensi dalam penyajian informasi jabatan fungsional.