Pencarian terakhir:
{{tmpObj[k].text}}Karya Tulis Ilmiah
Analisis Proses Bisnis Sistem Informasi Pensiun ASN Pada Kanreg V BKN Jakarta
Proses bisnis menjadi instrumen kunci bagi organisasi untuk mengorganisir
aktivitas bisnisnya dan dapat menjadi aset strategis bagi suatu perusahaan (Anindya,
Astri Garini dan Mahendrawathi ER, 2017). Proses bisnis dapat meningkatkan
pemahaman dari hubungan timbal balik diantara pemilik bisnis dan konsumen. Suatu
proses bisnis yang baik harus memiliki tujuan-tujuan seperti mengefektifkan,
mengefisienkan dan membuat mudah untuk beradaptasi pada proses-proses
didalamnya (Widayanto, 2017). Artinya proses bisnis tersebut harus merupakan proses bisnis yang berorientasikan pada jumlah dan kualitas produk output, minimal
dalam menggunakan sumber daya dan dapat beradaptasi sesuai dengan kebutuhan
bisnis dan pasar. Bagi para pengelola organisasi pemerintah maupun swasta, perlu
mengetahui secara mendalam proses bisnis yang berlaku sampai kepada
subprosesnya. Pada kondisi ini, diperlukan kegiatan analisis secara menyeluruh agar
dapat diketahui dengan baik urutan pelaksanaan kerja dalam suatu organisasi.