Karya Tulis Ilmiah
Hasil Analisis Data dan Informasi Pemenuhan Data Dukung Sistem Pengawasan Intern Pemerintah (SPIP) Terintegrasi di Lingkungan Badan POM
Sistem Pengendalian Intern Pemerintah (SPIP) adalah sistem pengendalian intern yang diselenggarakan secara menyeluruh di lingkungan pemerintah pusat dan pemerintah daerah. Oleh karena itu pengelolaannya harus teratur dan dipertanggungjawabkan sesuai dengan peraturan dan perundang-undangan yang berlaku serta tidak bertentangan dengan aturan dan undang-undang dimana
pertanggungjawabannya mulai dari sumber/input, proses yang dilakukan, sampai pada hasilnya atau output yang diperoleh agar bisa dimanfaatkan dan digunakan dengan optimal. Berdasarkan layanan di lingkungan Inspektorat II ada beberapa permasalahan yang menjadi isu, dan isu utama yang ditetapkan yaitu Belum memadainya analisis data dan informasi atas implementasi Sistem
Pengendalian Intern Pemerintah (SPIP) Terintegrasi di lingkungan Badan POM, sehingga implementasi SPIP Terintegrasi belum berjalan optimal dari level 3 menuju level 4. Jika isu ini tidak segera diselesaikan, maka upaya Badan POM melalui Inspektorat Utama untuk meningkatkan level maturitas SPIP Badan POM akan terkendala.